MENGAIS MUTIARA ENTREPRENEUR DI LAUTAN KEKINIAN

juara 1

Sabtu, 28 September 2019 Inkubator Bisnis LPPM UNY bertempat di LPPM UNY mengadakan acara lomba inovasi dengan mengusung tema “Lomba Ide Bisnis Menuju UNY Unggul, Kreatif dan Inovatif” untuk mahasiswa UNY. Sebelas peserta sebagai finalis bersaing memperebutkan Trophy Rektor, dengan berbagai usaha yaitu Coweni, Lombakita.com, Eggshell Facemask, Cadeo Deodorant, Geten Fx, Rongsokin, Giringku, Skipp.id, Jogja CNC, Li Min Go dan EC FASH. Juri lomba ini dipercayakan kepada Founder SPD spedometer dan Co-founder Astrobike.

Menurut Prof Dr Nahiyah Jaidi Faraz , M.Pd selaku Ketua Inkubator Bisnis LPPM UNY , gagasan lomba ini untuk mencari bibit unggul dalam wirausaha dan mendorong  merealisasikan ide kreatif mahasiswa menjadi entrepreneur. Inkubator Bisnis LPPM UNY akan memberikan dukungan terhadap finalis untuk merealisasikan impiannya sebagai entrepreneur sejati menjadi wisausaha muda mandiri yang sukses.

Juara 3 adalah Li Min Go dari Jurusan Pendidikan Ekonomi UNY Angkatan Tahun 2017, merupakan usaha yang memanfaatkan limbah minyak goreng untuk membuat aksesoris cantik berbentuk lilin . Eggshell Facemask sebagai Juara 2 dari Jurusan Manajemen UNY Angkatan Tahun 2017, yaitu usaha yang memanfaat limbah cangkang telur untuk masker muka, sedangkan Juara 1 diraih oleh Cadeo Deodorant karya dari Jurusan Pendidikan Biologi Angkatan Tahun 2017 yang dipimpin oleh Aditia Pramudia Sunandar.

Tags: