Seleksi Pengisian Pamong Kalurahan Tirtomartani Kapanewon Kalasan, Kabupaten Sleman

Sabtu, 24 Agustus 2024, Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat UNY bekerjasama dengan pemerintah Kalurahan Tirtomartani Kapanewon Kalasan Kabupaten Sleman menyelenggarakan seleksi pamong untuk pengisian formasi Kaur Danarto dan Kaur Tatalaksana. Jumlah peserta seleksi sebanyak 25 orang peserta, 7 peserta test Kaur Danarta, 17 peserta test untuk Kaur Tatalaksana, 1 peserta tidak hadir. Kegiatan dimulai dari jam 08.00 – 16.00 WIB bertempat di kantor DRPM UNY dan untuk tes Praktik Komputer, Tes Akademik (CAT) bertempat di Laboratorium Komputer Fakultas Ekonomi Bisnis UNY. Dihadiri oleh Ketua Tim Seleksi UNY, Panewu Kapanewon Kalasan, Lurah Tirtomartani, ketua panitia Kalurahan Tirtomartani, panitia DRPM, panitia kelurahan dan peserta seleksi. Test meliputi test psikologi, test akademik, test komputer, test wawancara dan pidato
Sambutan dari pihak Kalurahan yang diwakili oleh ketua panitia bapak Bekti Susanto, S.Si , mengucapkan terima kasih kepada DRPM UNY yang sudah menerima kerjasama seleksi pamong pada kali ini dan menyerahkan sepenuhnya pelaksanaan seleksi ini kepada DRPM UNY, beliau berharap diperoleh hasil akhir sesuai yang diharapkan. Panewu Kalasan bapak Joko Susilo, SP, M.Si dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada DRPM dan seluruh peserta, beliau berharap semoga seluruh peserta dapat mengikuti seleksi ini dengan baik dari awal sampai akhir.
Ketua tim penguji bapak Prof. Dr. Sudji Munadi, M.Pd selaku perwakilan dari DRPM dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada DRPM UNY yang kedua kalinya dalam seleksi pamong Kalurahan Tirtomartani ini juga menyampaikan kepada seluruh panitia agar dapat mengikuti test ini dengan sebaik-baiknya.. Disampaikan pula oleh Prof. Dr. Sudji Munadi, M.Pd bahwa DRPM menjamin bahwa test dilaksanakan dengan bersih dengan alat ukur yang sudah ditetapkan sesuai aturan yang berlaku. Beliau juga memohon maaf bila dalam pelaksanaan test ini ada kekurangan. Setelah sambutan acara ditutup dengan foto bersama dan dilanjutkan test psikologi, test akademik, test komputer, test wawancara dan tes praktik pidato.(Heri-Herri-DRPM)

Tags: