You are here
Seleksi Pamong Kalurahan Gadingharjo di DRPM UNY

Seleksi Pamong Kalurahan Gadingharjo, Kapanewon Sanden, Kabupaten Bantul resmi dilaksanakan pada hari Selasa, 15 April 2025 bertempat di Ruang Rapat Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Yogyakarta (DRPM UNY). Kegiatan seleksi ini diikuti oleh empat peserta untuk formasi jabatan Kepala Urusan (Kaur) Danarta dan dua peserta untuk formasi jabatan Dukuh Pranti.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Lurah Gadingharjo, Bapak Darsana, yang mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia seleksi atas kerja kerasnya dalam menyeleksi calon pamong pada tahap awal. Beliau juga menyampaikan harapan agar seluruh proses seleksi yang difasilitasi oleh DRPM UNY dapat berjalan optimal dan menghasilkan calon terbaik. “Kami menyerahkan sepenuhnya kepada UNY dalam pelaksanaan ujian, baik psikologi, praktik komputer, akademik (CBT), uraian, wawancara, maupun praktik pidato. Semoga hasilnya sesuai dengan harapan bersama,” ujarnya.
Sambutan berikutnya disampaikan oleh perwakilan dari Kapanewon Sanden, yang diwakili oleh Kawat Praja, Bapak Subiyanto, S.I.P., M.A.P., beliau menyampaikan untuk pelaksanaan seleksi pamong kalurahan telah diatur dalam Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 7 Tahun 2023, yang menyebutkan bahwa seleksi dilakukan melalui pihak ketiga. “Kami mempercayakan pelaksanaan seleksi ini kepada UNY. Nantinya, hasil seleksi dengan peringkat 1 dan 2 akan kami rekomendasikan ke Panewu dan juga Bupati. Dan kami mohon izin agar hasil seleksi dapat diumumkan langsung di UNY setelah seluruh tahapan selesai,” ujarnya.
Direktur DRPM UNY, Prof. Dr. Yudik Prasetyo, S.Or., M.Kes., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan oleh Kalurahan Gadingharjo dan Kapanewon Sanden kepada UNY. Beliau menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan oleh Pusat Pelayanan dan Pengembangan Pengujian DRPM UNY, dengan Prof. Dr. Sudji Munadi, M.Pd. sebagai Ketua Tim Penguji. “UNY tidak hanya melaksanakan seleksi pamong, tetapi juga pernah bekerja sama dengan Kapanewon Pengasih dalam hal digitalisasi administrasi untuk mempermudah layanan masyarakat, serta kegiatan pengabdian masyarakat seperti Kampung Emas,” tambahnya. Beliau juga memohon maaf jika terdapat kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan dan membuka peluang untuk kerja sama selanjutnya.
Setelah seluruh rangkaian seleksi selesai dilaksanakan, kegiatan ditutup secara resmi dengan penyerahan Berita Acara Hasil Seleksi oleh pihak DRPM UNY kepada Ketua Panitia Seleksi Pamong Kalurahan Gadingharjo. Penyerahan ini disaksikan oleh seluruh panitia dari kalurahan. Selanjutnya, hasil seleksi diumumkan langsung oleh Kalurahan Gadingharjo, dan tim dari UNY secara resmi mengundurkan diri dari lokasi kegiatan.
Seluruh proses seleksi berjalan dengan tertib, transparan, dan lancar, mencerminkan semangat kolaborasi antara pemerintah kalurahan dan institusi pendidikan tinggi dalam membangun tata kelola kalurahan yang profesional dan berdaya saing. (tri s dan herri)
Link Terkait
Kontak Kami
Gedung Sekolah Pascasarjana Lt.5
Karang Malang, Yogyakarta, Indonesia, Kode Pos :55281
Email : lppm@uny.ac.id
Copyright © 2025,